Apa yang Harus Dilakukan Setelah Proses Transaksi Berhasil?

By Admin

18 September 2023, 15:04

Bagikan:

apa-yang-harus-dilakukan-setelah-proses-transaksi-berhasil

Setelah transaksi berhasil, sebagai Penjual, Anda perlu melakukan beberapa tahapan tambahan untuk memastikan pengiriman pesanan dan proses pembayaran berjalan dengan lancar. Tahapan ini memberikan dampak yang signifikan terhadap kepuasan pelanggan serta reputasi positif mengenai toko Anda. Pastikan pengalaman Anda sebagai penjual berjalan dengan baik dengan mengikuti panduan yang tepat untuk memproses pesanan masuk dan cek bukti pembayaran & pencairan dana!

Pemenuhan Pesanan: Penjual Memproses Pesanan.

1. Pesanan masuk ketika muncul notifikasi pada ikon notifikasi atau terdapat tanda angka berwarna merah di sebelah tulisan pesanan.

2. Klik sidebar Transaksi, klik bagian Pesanan.

3. Klik bagian Pesanan Baru.

4. Jika ingin menolak pesanan, klik kotak Tolak Pesanan maka status pesanan Anda berubah & pilih alasan Anda menolak pesanan

5. Jika ingin menerima pesanan, klik kotak Terima Pesanan untuk merubah status pesanan atau klik Nanti Saja apabila belum ingin menerima pesanan.

6. Apabila Anda sudah selesai memproses pesanan, selanjutnya klik bagian Diproses lalu klik Kirim Pesanan, jangan lupa untuk menentukan kurir yang akan digunakan.


7. Jika Anda memilih menggunakan kurir pribadi, masukkan nomor resi pada kolom Nomor Resi lalu klik Simpan.

8. Jika Anda memilih menggunakan kurir pihak ketiga, pilih Metode Pengiriman Barang dan ubah Alamat pada kolom Alamat Penjemputan lalu klik Konfirmasi Kirim.

9. Klik Kirim apabila data pesanan Anda sudah benar, lalu klik OK maka status pesanan Anda sudah berubah dan klik bagian Siap Dikirim.

10. Cetak Label Pengiriman pada pesanan yang ingin Anda kirim, lalu print Label Pengiriman

11. Masukkan nama kurir, nomor hp kurir, tanggal pengiriman, dan waktu pengiriman pada kolom yang telah disediakan. Lalu klik Simpan.



12. Klik bagian Dalam Pengiriman, klik Lacak Pengiriman apabila Anda ingin melacak produk menggunakan kurir pihak ketiga atau klik Upload Bukti Penerimaan apabila Anda menggunakan kurir pribadi, lalu klik OK untuk mengubah status pesanan Anda.

13. Klik bagian Selesai untuk melihat pesanan yang sudah diterima Pembeli.


Pemenuhan Pesanan: Mengirimkan Tagihan & Export Pesanan.

1. Klik sidebar Transaksi bagian Pesanan, lalu klik Tagihan.

2. Klik bagian Pesanan Diterima.

3. Klik Unggah Faktur Pajak lalu klik Open dan OK 

4. Klik sidebar Transaksi bagian Pesanan, lalu klik Download Laporan.

5. Pilih Rentang Waktu, pada Pilihan Status pilih Pesanan lalu klik Pilih.

6. Apabila pada bagian Status tertera Menunggu Antrian artinya Anda belum dapat mengunduh laporan, namun apabila pada bagian Status tertera Berhasil artinya Anda dapat mengunduh laporan.


Cek Bukti Pembayaran & Pencairan: Invoice BTP 

1. Klik sidebar Transaksi pilih bagian Pesanan lalu klik Selesai. Lalu klik Lihat Detail pada produk yang ingin Anda periksa.

2. Klik Lihat Bukti Disbursement


Cek Bukti Pembayaran & Pencairan: Report Penjualan

1. Klik sidebar Transaksi bagian Pesanan, lalu klik Download Laporan.

2. Pilih Rentang Waktu, pada Pilihan Status pilih Selesai lalu klik Pilih.

3. Apabila pada bagian Status tertera Menunggu Antrian artinya Anda belum dapat mengunduh laporan, namun apabila pada bagian Status tertera Berhasil artinya Anda dapat mengunduh laporan.

Cukup mudah, bukan? Mari ikuti panduan di atas untuk memastikan bahwa pelanggan Anda mendapatkan pengalaman yang memuaskan, sehingga toko Anda dapat berkembang dengan optimal. Semoga panduan ini bermanfaat!


Artikel Lainnya