Indonesia merupakan bangsa yang kaya dan beragam akan budaya, yang tersebar dari Sabang hingga Merauke. Indonesia dikenal sebagai negara kepulauan terbesar di dunia. Keragaman budaya yang dimiliki oleh Indonesia menjadi identitas nasional yang membanggakan dan mencerminkan bahwa kekayaan yang dimiliki Indonesia tak ternilai keindahan dan keragamannya. Meskipun terdiri dari keragaman budaya, namun Indonesia tetap berdiri sebagai satu kesatuan sebagaimana semboyan nasional Indonesia yaitu Bhinneka Tunggal Ika.
Mengenal Keragaman Budaya Indonesia
Budaya merupakan adat, nilai, norma, hasil karya yang dimiliki oleh kelompok masyarakat. Setiap budaya berkembang melalui sebuah sejarah dan diwariskan turun temurun dari satu generasi ke generasi selanjutnya. Letak geografis yang luas, setiap daerah yang memiliki budaya berbeda beda dengan keunikannya masing-masing. Keragaman budaya di Indonesia didukung dengan toleransi antar budaya agar bisa hidup berdampingan. Aspek atau elemen dari budaya, di antaranya:
Sumber: Freepik
Bahasa dan Suku
Bahasa Indonesia merupakan bahasa nasional yang menjadi penghubung antar budaya dalam berkomunikasi. Namun, setiap daerah memiliki bahasa sendiri, seperti Jawa, Sunda, Batak, Bugis, dan lainnya. Mengutip laman kemendikbud, Indonesia memiliki 718 bahasa dari berbagai suku yang ada. Terhitung pada 2024, bahwa terdapat 38 provinsi dengan 92 bahasa daerah yang direvitalisasi.
Pakaian Adat
Setiap provinsi di Indonesia memiliki pakaian adat dengan kekhasan masing-masing yang mencerminkan budaya lokal. Pakaian adat menjadi simbol akan keindahan Indonesia yang penuh dengan makna. Salah satu pakaian adat sebagai warisan budaya yang juga diakui oleh kacamata dunia, yakni UNESCO adalah Batik. Selain itu, ada juga kain tenun, songket, kain ulos, dan masih banyak lagi.
Musik Tradisional
Selain pakaian adat, Indonesia juga kaya akan alat musik atau instrumen yang dimiliki oleh setiap daerah. Mulai dari gamelan, angklung, sasando, dan masih banyak lagi yang memperkaya musik nusantara. Di samping itu, lagu-lagu daerah sangat beragam, namun Indonesia juga memiliki lagu-lagu nasional yang memiliki makna untuk menumbuhkan rasa nasionalisme masyarakat Indonesia.
Tarian Tradisional
Dari Sabang sampai Merauke memiliki tarian khas setiap daerah yang sering ditampilkan dalam aktivitas-aktivitas, seperti upacara adat, perayaan Negara/nasional, atau acara penting lainnya. Contoh tarian daerah yang banyak diketahui masyarakat, seperti tari saman, tari kecak, tari tor-tor, dan tentu masih banyak tarian-tarian lainnya. Selain itu, setiap daerah di Indonesia memiliki ragam seni yang menjadi pertunjukkan, seperti wayang kulit.
Agama dan Kepercayaan
Di Indonesia, terdapat 6 (enam) yang resmi dan diakui yaitu Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, Konghucu. Agama dan kepercayaan merupakan bagian penting dalam budaya, karena kedua aspek ini mempengaruhi cara pandang seseorang terhadap kehidupan. Namun, di Indonesia terdapat suku yang menganut sebuah kepercayaan, seperti Aluk Todolo di Tana Toraja. Bahkan, terdapat kepercayaan yang berhubungan dengan hal mistis, dianggap sebagai hal yang irasional dan tidak memiliki dasar ilmiah, salah satunya dikenal dengan istilah klenik, yaitu praktik atau kepercayaan dengan menggunakan mantra, benda mistis, atau ritual yang mempengaruhi kehidupan seseorang.
Makanan
Aspek lain yang juga menjadi budaya paling menonjol di Indonesia yakni setiap provinsi memiliki berbagai macam makanan atau kuliner khas, yang mewakili kekayaan alam Indonesia yang menghasilkan bahan pangan lokal dan teknik memasak tradisional. Rempah-rempah yang dihasilkan tanah Indonesia menjadikan masakan dikenal dengan cita rasa yang kuat, misalnya rendang, sate, papeda, ayam betutu, dan masih banyak lagi olahan yang dapat dinikmati.
Dengan perkembangan zaman, pun mempengaruhi budaya yang juga berkembang seiring waktu. Perkembangan terjadi karena pengaruh perubahan sosial, ekonomi, interaksi dengan budaya lain, serta teknologi termasuk media sosial. Harapannya keragaman budaya yang ada di Indonesia bisa tetap terjaga, dapat beradaptasi, namun tetap sesuai dengan nilai dan norma yang berlaku, serta memiliki makna dalam kehidupan sosial.
Perkembangan budaya bertujuan untuk meningkatkan semangat nasionalisme. Selain itu, demi melestarikan budaya Indonesia, banyak pelaku usaha, UMKM Indonesia yang bergelut di berbagai bidang dengan menghasilkan produk-produk yang mencerminkan kearifan lokal. Oleh karena itu, mari terus dukung dan berkontribusi untuk mendorong keberadaan budaya terus dibanggakan, baik dalam Negeri maupun ke kancah Internasional.