Momen Kartini: Peluang Emas UMKM Tingkatkan Penjualan

By Admin

16 April 2025, 10:14

Bagikan:

momen-kartini-peluang-emas-umkm-tingkatkan-penjualan

Setiap tanggal 21 April, di Indonesia, kita memperingati Hari Kartini sebagai bentuk penghargaan terhadap perjuangan emansipasi perempuan. Namun, momen ini tak hanya relevan dalam konteks sejarah dan kesetaraan gender, momen ini juga merupakan kesempatan emas bagi para pelaku UMKM untuk meningkatkan penjualan dan memperluas jangkauan pasar. Dengan menggunakan pendekatan kreatif dan strategi pemasaran yang tepat, peringatan Hari Kartini dapat dimanfaatkan untuk memperkuat brand awareness hingga mendorong transaksi penjualan. Momentum ini bisa menjadi titik awal untuk meningkatkan nilai-nilai Kartini seperti keberanian, kemandirian, dan semangat inovasi dengan kewirausahaan modern.

Berikut beberapa strategi yang bisa diterapkan pelaku UMKM untuk mengoptimalkan momen Hari Kartini:

Sumber: Freepik.com


1. Tawarkan Promo Bertema Kartini

Promo menjadi cara klasik yang selalu efektif dalam meningkatkan penjualan. Manfaatkan momen Hari Kartini dengan menghadirkan diskon khusus, bundling produk, atau cashback untuk pelanggan. Tambahkan sentuhan tema seperti "Kartini Deal", "Promo Kilat Perempuan Hebat" atau sejenisnya agar lebih relevan dengan momen.

1. Diskon

Memberikan diskon secara eksklusif hanya untuk di Hari Kartini saja dapat meningkatkan ketertarikan pelanggan terhadap produk yang dijual. Secara emosional pelanggan terdorong untuk melakukan pembelian karena diskon yang terbatas.

2. Bundling Produk

Strategi bundling produk dapat meningkatkan nilai pembelian per transaksi. Bundling produk memberi kesan lebih murah dan hemat sehingga dapat meningkatkan ketertarikan pelanggan untuk melakukan pembelian.

3. Gratis Ongkir

Tawarkan subsidi ongkir yang menarik sehingga pelanggan merasa tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk pengiriman produk yang dibeli.

4. Giveaway

Memberikan hadiah giveaway dalam pembelian produk-produk tertentu menjadi daya tarik sendiri bagi pelanggan untuk melakukan pembelian. Strategi ini tidak hanya meningkatkan nilai persepsi terhadap produk yang ditawarkan, tetapi juga menciptakan pengalaman berbelanja yang lebih menyenangkan dan mengesankan bagi pelanggan. Dengan memberikan hadiah yang relevan, unik, atau eksklusif, Anda dapat membangun loyalitas pelanggan, mendorong mereka untuk melakukan pembelian berulang, dan meningkatkan kemungkinan mereka merekomendasikan tokomu kepada orang lain.


2. Ceritakan Kisah di Balik Brand

Hari Kartini adalah saat yang tepat untuk menceritakan kisah inspiratif di balik bisnis Anda, terutama jika brand Anda dibangun oleh perempuan atau memberdayakan perempuan. Unggahan di media sosial, blog, atau marketplace yang mengangkat sisi humanis akan menciptakan kedekatan emosional dengan pelanggan. Konten yang menyentuh secara emosional tidak hanya meningkatkan interaksi, tetapi juga memperkuat nilai brand di mata konsumen, terutama audiens perempuan yang menjadi target utama di momen ini.


3. Gunakan Visual dan Narasi Bertema Kartini

Perbarui tampilan toko online, banner, dan feed media sosial dengan desain bernuansa Kartini seperti warna-warna feminim, elemen batik, atau ilustrasi tokoh perempuan. Perpaduan visual dan narasi yang kuat akan membantu brand tampil lebih menarik di mata konsumen.


4. Kolaborasi dengan UMKM Perempuan

Bekerja sama dengan sesama pelaku UMKM, khususnya yang dikelola oleh perempuan, bisa menjadi strategi promosi yang saling menguntungkan. Misalnya kampanye bundling produk atau live selling bersama di media sosial.


5. Mengoptimalkan Media Sosial Untuk Pemasaran

Di era digital, media sosial menjadi alat penting untuk memperluas jangkauan dan membangun kedekatan dengan audiens. Momen Hari Kartini dapat dimanfaatkan seller untuk meningkatkan visibilitas toko lewat konten yang relevan dan inspiratif. Seperti menggunakan hastag yang relevan seperti #HariKartini, #UMKMPejuang, atau #KartiniMasaKini untuk menjangkau audiens yang lebih luas, membuat konten promosi spesial Hari Kartini yang menarik, dan membuat konten-konten interaksi untuk membangun hubungan dengan pelanggan.


Hari Kartini bukan sekadar peringatan sejarah, tapi juga momentum untuk bergerak maju. Dengan strategi pemasaran yang terencana, pelaku UMKM bisa memanfaatkan momen ini untuk memperkuat posisi brand, membangun koneksi dengan pelanggan, dan tentu saja meningkatkan penjualan.

Kunjungi instagram PaDi UMKM untuk mendapatkan informasi lainnya seputar edukasi, tips, dan rekomendasi dalam meningkatkan bisnis Anda!


Artikel Lainnya