Pergerakan Harga Emas Saat ini, Naik atau Merosot Lagi?

By Admin

09 September 2024, 17:20

Bagikan:

pergerakan-harga-emas-saat-ini-naik-atau-merosot-lagi

Harga emas bisa mengalami perubahan setiap harinya, baik naik maupun turun. Perubahan ini disebabkan oleh beberapa faktor, di antaranya nilai tukar rupiah, kondisi ekonomi, serta fluktuasi harga emas global. Emas dianggap sebagai investasi yang aman dengan tujuan jangka panjang. Kendati begitu, Anda perlu memahami grafik harga emas seperti hari ini, tepatnya pada 9 September 2024, harga emas kembali mengalami penurunan. Harga emas Antam di Indonesia tercatat telah merosot di angka Rp 1.398.000 dengan jumlah penurunan sebesar Rp 7.000 per gram dari hari sebelumnya.

Mengutip laman harga-emas.org, diprediksi harga emas Antam besok pada 10 September 2024 masih akan mengalami penurunan. Walaupun dilihat dari harga spot emas naik +0.82 poin (2.497,12 ke 2.497,94), tetapi kurs dollar global turun -11,34 poin (dari 15.447,83 ke 15.436,49).

Sumber: Freepik


Kenali Jenis Emas

Sebelum Anda memutuskan untuk membeli, ada baiknya mengenal jenis emas yang umum dikenal, baik untuk investasi maupun sebagai perhiasan. Sehingga Anda dapat membuat keputusan yang bijak dalam pembelian emas. Berikut adalah jenis jenis emas yang penting diketahui, yaitu:

Emas Batangan

Emas batangan adalah bentuk emas murni yang paling umum digunakan untuk investasi. Emas ini biasanya memiliki kadar 99,9% atau sering disebut emas 24 karat. Emas batangan tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari 0,5 gram hingga 1 kilogram. Kelebihan dari emas batangan adalah memiliki nilai jual yang lebih stabil dibandingkan perhiasan.

Emas Putih

Emas putih adalah campuran emas murni dengan logam lain seperti nikel atau paladium, yang memberikan warna putih keperakan. Jenis emas ini sering digunakan dalam perhiasan karena tampilannya yang modern dan elegan. Meskipun kadar kemurniannya bisa bervariasi, emas putih biasanya masih tergolong tinggi, seperti 18 karat.

Emas Kuning

Emas kuning adalah warna emas yang paling tradisional dan terbuat dari campuran emas murni dengan logam lain seperti tembaga dan seng. Kadar kemurnian emas kuning juga bervariasi, misalnya 18 karat atau 22 karat. Emas ini umumnya dipilih untuk perhiasan klasik.

Emas Perhiasan

Emas perhiasan adalah jenis emas yang dipakai sebagai aksesoris seperti cincin, kalung, atau gelang. Emas perhiasan biasanya memiliki kadar yang lebih rendah dibandingkan emas batangan, seperti 22 karat (91,6% kemurnian), 18 karat (75% kemurnian), atau bahkan 14 karat. Harga emas perhiasan sering kali mencerminkan tidak hanya kandungan emasnya, tetapi juga biaya pembuatan dan desain.


Pertimbangan Sebelum Membeli Emas

Sebelum membeli emas, ada beberapa pertimbangan penting yang perlu diperhatikan, seperti tujuan pembelian, kadar dan karat emas, harga pasaran, penyimpanan, likuiditas, dan biaya tambahan. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa pembelian emas tersebut dapat menghasilkan keuntungan dan aman bagi Anda.

Pertimbangan penting lainnya adalah menentukan dimana Anda akan membeli emas. Memilih tempat berbelanja yang aman, untuk memastikan bahwa produk sesuai kebutuhan yang diinginkan adalah hal yang penting. PaDi UMKM hadir sebagai solusi yang tepat untuk berbelanja. PaDi UMKM merupakan marketplace pengadaan barang dan jasa dengan berbagai kategori, mulai dari makanan & minuman, atk, elektronik, aksesoris, hingga emas pun tersedia. Tentunya, barang dan jasa yang ada di PaDi UMKM telah melewati proses kurasi yang ketat, sehingga dapat dijamin keaslian, kualitas, dan berasal dari penjual tepercaya. Kunjungi website PaDi UMKM dan ikuti instagram resminya di sini, untuk menemukan informasi dan tawaran menarik lainnya.


Artikel Lainnya