Tips Cerdas Kelola Stok Seasonal Product

By Admin

12 Februari 2025, 10:08

Bagikan:

tips-cerdas-kelola-stok-seasonal-product

Sebagai Pelaku UMKM penting untuk selalu update mengenai event atau momen-momen penting yang berpengaruh pada tren belanja. Hal ini dikarenakan terdapat beberapa produk memiliki pola permintaan musiman atau dikenal sebagai seasonal product, yaitu produk yang hanya diminati pada waktu-waktu tertentu dan mengalami penurunan permintaan di luar periode tersebut. Contohnya, produk seperti hampers sangat diminati saat hari raya seperti Lebaran, Natal, dan Tahun Baru. Namun, minat pembeli terhadap produk ini cenderung menurun setelah periode tersebut berakhir karena produk tersebut termasuk dalam kategori seasonal.

Perayaan valentine atau hari kasih sayang yang diperingati pada setiap 14 Februari dapat menjadi peluang besar dalam dunia bisnis karena dapat memicu peningkatan transaksi dan perubahan preferensi konsumen terhadap produk-produk tertentu. Namun, untuk memaksimalkan penjualan pada momen yang singkat ini, Pelaku UMKM harus memiliki strategi dalam mengelola stok produk agar tidak kehabisan saat permintaan sedang tinggi atau justru mengalami kelebihan stok setelah hari spesial ini berlalu. 

Sumber : Freepik 


Perbedaan Momen Perayaan Berdurasi Panjang VS Singkat

Berbeda dengan momen hari raya seperti lebaran dan natal yang durasi euforia perayaannya cukup panjang, yakni kurang lebih satu sampai dua bulan sebelum hari raya sudah dapat dirasakan. Euforia Valentine cukup singkat, kurang lebih hanya berlangsung satu sampai dua minggu saja sebelum 14 Februari. Hal ini menyebabkan tren belanja saat Valentine bergerak sangat cepat. Permintaan produk-produk yang laris saat momen Valentine meningkat tajam dalam waktu yang singkat. Selain itu, pasca perayaan singkat seperti valentine setelah 14 Februari penjualan akan menurun tajam. Sedangkan untuk perayaan-perayaan yang berdurasi lebih lama seperti natal dan lebaran setelah hari-H perayaan masih akan ada efek penjualan sehingga tidak jarang ditemui ada banyak promo pasca lebaran atau natal.


Tips Kelola Stok Seasonal Product Valentine

Strategi dalam pengelolaan stok yang digunakan saat Valentine pasti berbeda dengan momen-momen perayaan lain yang berdurasi panjang. Berikut beberapa tips yang dapat Anda terapkan pada bisnis dalam mengelola stok pada momen singkat seperti Valentine;

1. Prioritaskan Produk Terlaris 

Lakukanlah riset produk barang dan jasa yang banyak diminati saat Valentine. Di PaDi UMKM Anda dapat berjualan berbagai produk dengan kategori yang berbeda-beda. Jika ingin menjangkau pasar yang luas, momen perayaan valentine dapat menjadi peluang untuk meningkatkan pendapatan. Sediakan stok produk yang banyak diminati saat valentine baik berupa barang maupun jasa, seperti coklat, bunga, jasa fotografi dan lain sebagainya. 

2. Strategi Stok Minim Just in Time (JIT) 

Strategi Just In Time (JIT) adalah metode manajemen persediaan dimana stok barang hanya dipesan atau diproduksi saat dibutuhkan, sehingga mengurangi biaya penyimpanan dan risiko kelebihan stok. Contohnya, Jika Anda menjual produk makanan Anda menggunakan sistem JIT dengan hanya memesan bahan baku dalam jumlah yang cukup untuk kebutuhan harian, sehingga makanan selalu segar dan tidak ada bahan yang terbuang sia-sia. 

3. Terapkan Sistem Pre-order 

Untuk meminimalisir stok berlebihan Anda bisa memanfaatkan fitur pre-order yang ada di PaDi UMKM. Melalui fitur pre-order Anda akan lebih mudah untuk mengatur kebutuhan stok dengan jumlah pesanan yang ada. Selain itu, waktu Anda untuk mempersiapkan produk lebih banyak dan lebih terukur sehingga persiapan Anda  dapat lebih maksimal dalam penjualan.

4. Strategi Bundle Package Edisi Valentine 

Buatlah bundling package terbatas khusus valentine untuk meningkatkan penjualan. Bundling adalah strategi penjualan dengan menjual beberapa produk sekaligus dalam satu paket untuk meningkatkan penjualan. Misalnya Anda memiliki produk karangan bunga, Anda bisa memanfaatkan momen Valentine ini dengan membuat karangan bunga edisi valentine dengan tambahan kartu ucapan ungkapan kasih sayang yang bisa di-custom. Jika Produk Anda berupa jasa, Anda juga bisa memanfaatkan momen valentine dengan menyediakan layanan yang dibutuhkan ketika valentine. Misalnya, Anda menawarkan paket wisata khusus valentine yang mencakup jasa travel dan catering.

5. Antisipasi Stok Sisa Setelah Valentine 

Jika terdapat stok berlebih Anda bisa menggunakan strategi diskon flash sale agar produk dapat tetap terjual habis. Untuk produk yang memiliki umur simpan yang panjang Anda bisa menjualnya kembali dengan kemasan yang berbeda. 


Valentine adalah momen penting yang dapat menjadi peluang bisnis bagi pelaku UMKM, tetapi tanpa manajemen stok yang baik, peluang keuntungan bisa berubah menjadi kerugian. Dengan perencanaan yang tepat, Anda bisa memaksimalkan penjualan tanpa resiko kehabisan atau kelebihan stok. Tunggu apalagi? Jadikanlah Valentine ini sebagai peluang bisnis di PaDi UMKM dengan menerapkan strategi manajemen stok yang baik. Selain itu, Anda dapat mengunjungi halaman informasi mengenai tips-tips menarik lainnya mengenai penjualan di PaDi UMKM. Serta, kunjungi laman Instagram kami untuk mendapatkan informasi terbaru. 




Artikel Lainnya